Renungan Harian Minggu, 07 Mei 2023

1 Tawarikh 16 : 23-28

“Bernyanyilah bagi TUHAN, hai segenap bumi, kabarkanlah keselamatan yang dari pada-Nya dari hari ke hari.”

Dikutip dari Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974


Nyanyian adalah merupakan suatu ungkapan dari lubuk hati yang terdalam dalam hidupm manusia untuk menyaksikan sesuatu. Seperti halnya Nahum Situmorang yang banyak menggubah lagu untuk mengungkapkan dari hatinya yang terdalam tentang suatu tempat atau daerah yang di diami oleh orang Batak. Dalam nyanyian itu ada suatu kesaksian bagaimana indahnya Bernyanyilah bagi TUHAN, hai segenap bumi, kabarkanlah keselamatan yang dari pada-Nya dari hari ke hari.negeri yang diciptakan Tuhan menjadi tempat tinggal orang Batak seperti misalnya. “O Tano Batak”, “Rura silindung” dan lain sebagainya. Tentu nyanyian ini di gubah bukanlah hanya begitu saja untuk dinyanyikan, tetapi haruslah betul-betul diresapi dan terpatri dalam kehidupan orang Batak supaya bersyukur kepada Tuhan . Supaya orang Batak ingat bona pasogitnya agar dijaga dan dilestarikan, orang akan senang dan rindu untuk berkunjung ke sana.


Pada nas ini Daud mengajak semua bangsanya untuk bersyukur dan bernyanyi memuji Tuhan karena Tuhan telah menyelamatkan bangsanya dari tangan musuhnya. Jika dikatakan bernyanyilah bagi Tuhan hai segenap bumi, kata ini merupakan ajakan untuk memberitakan penyelamatan yang dilakukan oleh Allah bagi bangsa Israel secara khusus dari hari ke hari. Memberitakan penyelamatan yang dilakukan tersebut tidak dapat di diamkan, tetapi haruslah dikabarkan keseluruh penjuru bumi, supaya bangsa lain ikut serta percaya dan menerima Allah Israel menjadi Allahnya. Memberitakan ini tidak berhenti, tetapi dari hari ke hari, artinya bagi setiap orang atau bangsa yang telah merasakan apa yang diperbuat oleh Allah senantiasa dalam hidupnya bersemangat untuk mengabarkannya. Memberitakan yang diperbuat oleh Tuhan berbgai macam cara untuk kita lakukan, boleh melalui nyanyian, boleh melalui memberitakan firmanNya, boleh melalui ceritra yang menceritrakan kebesaran Tuhan melalui karya yang dilakukan Tuhan untuk menyelamatkan bangsaNya dari musuh mereka.


Allah Israel adalah Allah yang hidup dan bertindak, Dia adalah Allah yang senantiasa bekerja untuk melindungi seluruh umatNya. Dia bukan mati seperti berhala yang dipuja oleh bangsa lain bahwa berhala yang dipuja dan disembah oleh bangsa lain bukanlah Allah yang hidup dan tidak sanggup untuk menjaga dan menyelamatkan bangsa yang memuja dan menyembahnya. Berhala adalah buatan tangan manusia sedangkan Allah adalah yang menciptakan manusia, masa Allah menjadi buatan tangan manusia sedangkan Allah pencipta segalagalanya yang ada di dunia ini. Allah Israel adalah Allah yang tidak pernah meninggalkan bangsaNya, Dialah yang memberi hidup, menjaga dan menaungi dari segala mara bahaya, serta mengasihi bangsanya.
Melalui nyanyian yang disaksikan itu di ungkapkan juga bahwa Allah itu sungguh Agung dan Mulia, semarak ada dihadapanNya, kekuatan dan sukacita ada ditempatnya. Kesaksian ini hendak mengungkapkan bahwa Allah sungguh Agung dengan takhtaNya, pada takhtanya tersebut ada sukacita, hal ini menggambarkan bahwa melalui keAgungan Allah ini manusia yang hina telah merasakan keAgungan Tuhan yang telah memberi kepada manusia kekuatan dan sukacita. Di tempat kediaman Allah itu benarbenar menjadi tempat yang diharapkan oleh manusia yang percaya kepadaNya menjadi tujuan akhir perjalannan hidupnya. Sebab Tuhan Yesus yang telah datang ke dunia telah menebus kita dari dosa dan memberi kepada kita keselamatan. Dengan keselamatan yang diberikan oleh Allah kepada manusia, maka manusia yang percaya berhak untuk masuk kedalam kediaman Allah yang penuh dengan sukacita.


Semarak keagungan dan kekuatan Tuhan saat ini bukan hanya dirasakan oleh bangsa Israel lagi tetapi semua bangsa yang percaya kepada Tuhan telah merasakan ke Agungan dan kemuliaanNya melalui karya penyelamatan manusia dari belenggu dosa dan kematian yang kekal patut kita nyanyikan dan saksikan bahwa Tuhan telah membuat karya terbesar yaitu menyelamatkan manusia, dan orangorang yang percaya padaNya akan melihat dan menyaksikan sukacita yang besar di tempat Allah yang maha Agung itu kehidupan yang penuh sukcita dan kekal. Marilah kita mengabarkannya melalui talenta yang diberikannya kepada kita supaya setiap orang beroleh keselamatan dan kehidupan yang kekal. Amin!.