Renungan Harian Senin, 24 Juli 2023

Bacaan Pagi:Bacaan Sore:
Markus 2:10-121 Timotius 1:12-17
Efesus 4:2
“Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, dan sabar. Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu."

Dikutip dari Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974

PRILAKU DAN MORALITAS PENGIKUT KRISTUS


Di dalam gereja sebagai tubuh Yesus Kristus seluruh jemaat adalah satu. Memang jemaat Kristus itu terdiri dari berbagai-bagai latarbelakang pekerjaan, budaya, bahasa dan status ekonomi yang berbeda; tetapi semuanya itu telah satu di dalam Kristus. Tidak boleh ada inclusive (yang menutup diri) di antara jemaat dalam satu gereja. Tidak boleh ada yang merasa bahwa kelompoknya adalah kelompok terbaik dan utama; sehingga menimbulkan riak-riak perpecahan. Merawat dan memelihara keharmonisan dan kesatuan gereja itulah salah satu hal penting yang mendorong Paulus menuliskan surat Epesus. Paulus menuliskan surat ini untuk memberi dorongan supaya jemaat Tuhan di Epesus semakin dewasa dalam Kristus. Perbedaan-perbedaan apa pun di dalam gereja adalah KEKAYAAN GEREJA tetapi semuanya itu ada untuk KESATUAN GEREJA. Orang-orang Percaya adalah milik Kristus yang telah dimateraikan oleh Roh Kudus. Bagaimana Keharmonisan dan Kesatuan gereja dapat terawat dan terpelihara dengan baik? Miliki prilaku dan karakter murid Kristus di dalam diri setiap pribadi. Prilaku dan karakter tersebut adalah prilaku yang membangun yaitu: rendah hati, lemah lembut, sabar dan rasa kasih.
Dengan karakter tersebut maka akan terbangun kerinduan saling melayani, saling melengkapi dan saling topang menopang sehingga gereja boleh kokoh dan kuat menghadapi segala tantangan yang di hadapi. Di dalam rumatangga juga akan tercipta dan terjaga keharmonisan jika karakter rendah hati, lemah lembut, sabar dan rasa kasih dilakukan. Mari kita memelihara serta merawat kesatuan dan keharmonisan keluarga, baik itu dalam rumahtangga maupun dalam gereja; dengan kelemahlembutan, saling mendoakan, saling percaya dan saling membantu. Semuanya kita lakukan di dalam Yesus Kristus Tuhan kita. Amen.