Renungan Harian Selasa, 31 Oktober 2023

Bacaan Pagi:Bacaan Sore:
Wahyu 7:9-17Kisah Para Rasul 12:6-20
Ibrani 12:14
"Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan, sebab tanpa kekudusan tidak seorangpun akan melihat Tuhan."

Dikutip dari Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974

Mengusahakan Damai
Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan, sebab tanpa kekudusan tidak seorangpun akan melihat Tuhan.
Misalnya mengesampingkan kepentingan egois untuk mengejar rencana baik yang Tuhan miliki bagi dunia.
Penulis surat bagi orang-orang Ibrani itu mengerti bahwa hal ini tidak mudah, jadi dia mendorong para pembacanya untuk “berlari dengan tekun” sambil menanggalkan segala sesuatu yang dapat memperlambat atau merintangi mereka.
Penulis kitab Ibrani kemudian mendorong para pembacanya agar menguduskan diri dengan hidup sesuai dengan perintah Allah dan jalan-Nya.
Kekudusan membuka kesempatan bagi orang lain untuk melihat Tuhan dalam hidup kita.
Itu juga memberi kita kesempatan untuk mengasihi orang lain sebagaimana Yesus mengasihi mereka.
Saat kita mengejar hubungan dengan Tuhan, cara kita berinteraksi dengan orang lain seharusnya berubah.
Penulis Ibrani menggambarkan Tuhan sebagai Allah damai sejahtera (Ibrani 13:20).
Jika keinginan kita adalah untuk menaati Tuhan dan menjadi seperti Dia, maka kita harus berusaha keras untuk hidup dalam damai dengan semua orang.