• Renungan Harian – RenHar Online berakhir.

    Per 1 Januari 2024, Gereja HKBP Jatinegara tidak lagi menyajikan Renungan Harian tertulis, baik secara cetak (Buku Renungan Harian) maupun Renungan Harian Online (web dan aplikasi). Sebagai gantinya, Gereja HKBP Jatinegara akan berfokus pada penyampaian Renungan Harian melalui program JTN TV “SAROHA (Santapan Rohani)” yang tayang setiap hari Senin-Sabtu (kecuali terdapat hari raya umat Kristiani)…

  • Renungan Harian Selasa, 26 Desember 2023 (HARI NATAL II)

    Mazmur adalah kitab yang dituliskan oleh Daud yang berisi nyanyian dan pujiannya kepada Allah. Nyayian tersebut menunjukkan kepada bangsa-bangsa seluruh dunia tentang keselamatan dari Tuhan. Melalui nats renungan ini, Daud ingin mengajak kita untuk memuji dan memuliakan nama Tuhan. Kehadiran Tuhan yang dekat dengan kita umat Kristen adalah Yesus Kristus.

  • Renungan Harian Senin, 25 Desember 2023 (HARI NATAL)

    Kehadiran para malaikat menemui para gembala untuk memberitakan kelahiran sang Juruslamat di kota betlehem, mulamula para gembala ketakutan, Tetapi walaupun mereka ketakutan disaat kedatangan para malaikat, mereka tetap mendengar apa berita yang disampaikan oleh para malaikat. Kemudian para gembala itu bersukacita merespon berita tersebut dengan berkata seorang dengan yang lain marilah kita pergi ke Betlehem.