Renungan Harian Sabtu, 02 Desember 2023

Bacaan Pagi:Bacaan Sore:
Yesaya 61:1-7Markus 5:1-20
Matius 9:37
"Maka kata-Nya kepada murid-murid-Nya: "Tuaian memang banyak, tetapi pekerja sedikit."


Dikutip dari Alkitab Terjemahan Baru Indonesia (c) LAI 1974

Kerajaan Allah adalah suatu suasana dimana penuh belas kasihan dan damai sejahtera. Dan Tuhan Yesus memberikan teladan kepada kita bagaimana Yesus berkeliling ke kota-kota dan desa-desa untuk mengajar dalam rumah-rumah ibadat memberitakan Injil kerajaan Allah, serta menyembuhkan orang orang yang dalam keadaan sakit atau pun dalam keadaan lemah. Tampak jelas semuanya itu terjadi karena Yesus sangat mudah tergerak hatinya ketika melihat banyak orang yang sakit, lemah dan banyak persoalan hidup. Mereka semua seperti domba yang tidak memiliki gembala, tidak ada yang memimpin dan mengarahkan mereka. Para pemimpin agama pada jaman itu tidak perduli dengan keadaan mereka, tetapi sibuk dengan kepentingan mereka sendiri, yaitu kedudukan dan kekuasaan dalam bidang keagamaan. Hal inilah yang mendorong Tuhan Yesus tergerak untuk menolong mereka. Yesus sungguh menghadirkan damai sejahtera di tengah tengah mereka dengan memberikan perhatian dan pelayanan kepada mereka. Damai sejahtera itulah yang dihadirkan Allah di tengah tengah gereja di dunia ini. Oleh sebab itu gereja di perintahkan Allah untuk menghadirkan damai sejahtera di buni ini . gereja dalam kehidupannya perlu seperti Yesus yang hatinya mudah tergerak ketika melihat orang-orang yang lemah dan memiliki banyak pergumulan dalam kehidupannya. Sebagai orang percaya yang telah menerika kasih karunia Allah, seharusnya perduli dengan keadaan orang-orang di sekitar kita yang memerlukan perhatian dan merindukan kehadiran Allah di dalam kehidupan mereka. Jadilah pekerja-pekerja Allah yang turut serta mnenghadirkan damai sejahtera di dunia ini.